Latest News

Wednesday, April 30, 2014

Langkah Mengetahui Password SUO (Ujian Online)

Berdasarkan pengalaman kami masih banyak mahasiswa UT baik Non Pendas ataupun Pendas yang belum bisa cek Password/Sandi yang akan digunakan untuk mengikuti SUO (Sistem Ujian Online) secara mandiri atau dilakukan sendiri. 
    Berikut merupakan langkah-langkah untuk mengetahui Password/Sandi berdasarkan NIM masing-masing:
    • Mahasiswa harus sudah melakukan pendaftaran dan pembayaran Matakuliah yang akan diikutkan dalam SUO (bila belum melunasi pembayaran maka password/sandi tidak akan muncul),
    • Buka Browser/penjelajah Internet, kemudian buka alamat website Tutorial Online UT di student.ut.ac.id (Lihat Gambar),
    • Login-lah pada menu LOGIN menggunakan Username/Nama Pengguna dan Password/Sandi dari Tutorial Online masing-masing (bila belum punya User maka harus Aktivasi dahulu), - Lihat Gambar 
    • Kemudian silahkan Anda pilih dan klik sub-menu "Informasi SUO" dari kelompok menu MY UT-ONLINE (Lihat Gambar).

    •  Maka otomatis akan muncul tabel Status Registrasi Ujian Online Anda yang memberikan informasi NIM, Nama, Tanggal Ujian, sampai dengan Password untuk masing-masing Matakuliah Ujian Online yang akan Anda diikuti (Lihat Gambar).


    •  Bila Anda ingin mencetak informasi tersebut, maka silahkan pilih dan klik pada tulisan "Tampilan Pracetak", dan selanjutnya klik tombol "Cetak Halaman Ini" untuk mencetak/print informasi atau Password/Sandi anda masing-masing yang akan digunakan dalam pelaksanaan SUO (Lihat Gambar).

     

    • Ingat!!! Simpanlah Password tersebut baik-baik dan bawa pada saat pelaksanaan SUO (Ujian Online)..

    Demikian langkah dalam mengetahui Password/Sandi ini kami sampaikan. Cukup mudah kan?hee



    :: SELAMAT MENCOBA ::



    Monday, April 21, 2014

    Jadwal UAS Non Pendas Masa 2014.1


    Diberitahukan kepada seluruh mahasiswa Program Non Pendas wilayah Provinsi Kep. Bangka Belitung,  bahwa jadwal Ujian Akhir Semester (UAS) Masa Ujian 2014.1 akan dilaksanakan pada:
    • Hari-1 :  Minggu, Tgl. 4 Mei 2014
    • Hari-2 :  Minggu, Tgl. 11 Mei 2014
    • TAP    :  Sabtu, Tgl. 10 Mei 2014
    Tempat UAS :  
    • 150/Kota Pangkalpinang (Wilayah Kota Pangkalpinang & Kab. Bangka, Kec. Kelapa), 
    • 155/Kab. Bangka Tengah (Koba), 
    • 154/Kab. Bangka Selatan (Toboali dan Payung), 
    • 152/Kab. Bangka barat (Muntok), 
    • 151/Kab. Belitung Induk (Tj. Pandan), dan 
    • 153/Kab. Belitung Timur (Manggar).
    Tempat pengambilan KTPU (Kartu Ujian): Melalui KBM/Pokjar masing-masing wilayah/Kabupaten/Kota, maupun langsung ke Kantor UPBJJ-UT Pangkalpinang.

    Setelah Anda mendapatkan KTPU, silahkan segera cek Nomor Ruang, Nomor Kursi/Meja, dan Lokasi Sekolah tempat pelaksanaan UAS sesuai wilayah masing-masing (Lihat Gambar)


    Waktu UAS - Umum:
    • Jam-1  : Pkl. 07.00 - 08.30 WIB
    • Jam-2  : Pkl. 08.45 - 10.15 WIB
    • Jam-3  : Pkl. 10.30 - 12.00 WIB
    • Istirahat (Pkl. 12.00 - 12.45 WIB)
    • Jam-4  : Pkl. 12.45 - 14.15 WIB
    • Jam-5  : Pkl. 14.30 - 16.00 WIB
    Waktu UAS - TAPPkl. 11.00 - 14.00 WIB

    Demikian pengumuman ini kami sampaikan, semoga seluruh mahasiswa Non Pendas tidak sampai terlambat pengambilan KTPU dan tidak lupa untuk mengikuti UAS.

    Terima kasih..

    Tuesday, April 15, 2014

    Jadwal Tutorial Online Pendas 2014.1

    Tuton Pendas 2014.1
    Yth.Para Mahasiswa Program Pendidikan Dasar (Pendas), kami informasikan bahwa pada masa registrasi 2014.1, fasilitas layanan bantuan belajar dalam bentuk Tutorial Online (Tuton) telah tersedia, dengan jadwal sebagai berikut.

    Jadwal Tuton Pendas
    Minggu keKegiatanWaktu
    1Inisiasi 114  - 20 April 2014
    2Inisiasi 221- 27 April 2014
    3Inisiasi 3 dan Tugas 128 April - 04 Mei 2014
    4Inisiasi 405 - 11 Mei 2014
    5Inisiasi 5 dan Tugas 212 - 18 Mei 2014
    6Inisiasi 619 - 25 Mei 2014
    7Inisiasi 7 dan Tugas 326 Mei - 01 Juni 2014
    8Inisiasi 802 -  08 Juni 2014

    Perlu kami sampaikan bahwa mata kuliah yang diberikan layanan tuton adalah mata kuliah yang bukan disediakan TTM Wajib atau ada praktik/praktikum-nya.Jika Anda memerlukan informasi lebih lanjut silakan menghubungi Koordinator Bantuan Belajar dan Layanan Bahan Ajar di UPBJJ-UT setempat atau Anda dapat menghubungi Pembantu Dekan (PD) III Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Teguh Prakoso, S.Pd., M.Hum., PD III FKIP-UT, 021 7490941 pesawat 2004 (teguh@ut.ac.id)
    Demikian informasi ini kami sampaikan.

    Selamat Belajar!
    Semoga sehat dan sukses selalu untuk Anda ....

    Sunday, April 13, 2014

    Data Matakuliah yang Ditawarkan pada Ujian Online (SUO) Program Pendas Masa 2014.1


    Silahkan Anda download matakuliah yang ditawarkan SUO Program Pendas Masa 2014.1 di atas, cari sesuai dengan Matakuliah yang ingin diikuti Ujian Online-nya, bila ada maka Anda bisa mengikuti SUO Program Pendas yang akan dilaksanakan pada tanggal 12 Juli 2014 di Kantor UPBJJ-UT Pangkalpinang. 

    Syarat Mahasiswa untuk mengikuti SUO yaitu: 
    • Sudah melunasi pembayaran LIP Registrasi SKS Matakuliah,
    • Matakuliah yang akan dikuti SUO, harus ditawarkan dalam SUO per Masa (lihat lampiran),
    • Cetak LIP (Billing) Registrasi SUO ke Kantor UPBJJ-UT, atau melalui Pokjar masing-masing. Biaya Rp. 40.000,- / Matakuliah, kemudian bayar melalui Bank BRI, BTN, atau Mandiri,
    • Tentukan-lah Sesi Ujian Online masing-masing sesuai waktu yang diinginkan. (Sesi-1: Pkl. 08.00 WIB, Sesi-2: Pkl. 10.00 WIB, dan Sesi-3: Pkl. 13.00 WIB), dan
    • Cetak Password Ujian Online (SUO) dari menu INFORMASI SUO dengan LOGIN di website Tutorial Online (student.ut.ac.id)

    Thursday, April 10, 2014

    Daftar Calon Peserta Wisudawan/wati Periode II Tahun 2014

     

    WISUDA PERIODE II WILAYAH I DILAKSANAKAN PADA TGL 06 MEI 2014
    Terdiri dari UPBJJ-UT Banda Aceh, Medan, Batam, Padang, Pangkal Pinang, Pekan Baru, Jambi, Palembang, Bengkulu, Bandar Lampung, Jakarta, Serang, Bogor, Bandung dan Purwokerto

    Batas Cetak dan Bayar LIP (Billing) TTM Atpem Pendas Masa 2014.1



    Berdasar Kalender Akademik Program Pendas untuk Masa Registrasi 2014.1, maka jadwal proses Cetak dan Pembayaran LIP (Lembar Informasi Pembayaran) adalah sebagai berikut:
    • Batas Akhir Penerbitan LIP: Kamis, Tgl. 10 April 2014
    • Batas Akhir Pembayaran ke Bank: Rabu, Tgl. 16 April 2014
    Informasi lebih lanjut silahkan Anda buka/baca link Kalender Akademik berikut: http://www.ut.ac.id/mahasiswa-dan-alumni/kalender-akademik.html#pendas

    Demikian. Terima kasih..

    Monday, April 7, 2014

    WORKSHOP UPBJJ-UT PANGKALPINANG TAHUN 2014 "Tingkatkan Kapasitas, Tingkatkan Kualitas"




    Sabtu (5/3/2014) Telah diadakan workshop bagi pengurus KBM dan POKJAR oleh  UPBJJ-UT  Pangkalpinang dihadiri kurang lebih 39 orang dari Kbm dan Pokjar Se Bangkabelitung, workshop yang diadakan dengan tema �Tingkatkan Kapasitas dan Tingkatkan Kualitas� ini di awali dengan sambutan bapak kepala Upbjj-Ut Pangkalpinang Bpk Drs. Syarif Fadillah, M.Si beliau membahas bagaimana cara kita sebagai sebuah tim besar yang bekerja bersama-sama untuk meningkatkan kemampuaan kita untuk meningkatkan jumlah mahasiswa, meningkatkan layanan kita, untuk membantu meningkatkan kualitas para guru-guru dan juga membantu mencerdaskan kehidupan Bangsa salah satu dengan mencerdaskan SDM-SDM yang ada di Bangka Belitung, yang merupakan salah satu isi pembukaan Undang-Undang dasar 1945 yaitu � Mencerdaskan Kehidupan Bangsa �.
    Bunga rampai dari sambutan kepala UPBJJ-UT Pangkalpinang tersebut dirangkai dengan pembahasan dari Koordinator BBLBA Bpk. Drs. Munasik, M.Pd yang membahas tentang tutorial, dan oleh Bpk Agus Setiawan, ST yang juga membahas tentang  Registrasi serta diakhiri dengan pembahasan dan Tanya jawab oleh Kasubag TU UPBJJ-UT Pangkalpinang bapak Agus Saeful Mujab, SE. Acara yang di ketuai bpk Drs.Haholongan, M.Pd ini diwarnai dengan hiruk pikuk kegembiraan juga pembahasan dan kesimpulan serta ditutup dengan hiburan oleh pengurus dan staf UPBJJ-pendidikanbangka.


    Keinginan untuk mendapatkan persamaan persepsi oleh semua KBM dan Pokjar ini telah disatupadukan dalam rangkaian acara workshop pada hari sabtu tanggal 5 April 2014 dengan harapan semua dapat mempunyai visi dan misi yang sama untuk bekerja sama membangun sebuah tim yang hebat untuk memajukan UPBJJ-UT Pangkalpinang, secara khusus dan terutama mencerdaskan kehidupan bangsa secara umum.
    Acara ini berakhir pada  jam 18.00 dengan memberikan penghargaan terbaik kepada Pokjar dan KBM terbaik, untuk KBM terbaik 1 diraih oleh wilayah kabupaten Bangka Barat  KBM Mentok sebagai ketua KBM-nya bpk Wuddie, untuk KBM terbaik 2 diraih oleh Kabupaten Belitung KBM Tanjung Pandan sebagai ketuanya bpk Dolli, S.Ip dan KBM terbaik 3 diraih oleh KBM Toboali dengan diketuai ibu Rosmala, S.Pd.SD, selanjutnya yang meraik Pokjar terbaik diraih oleh Pokjar Bangka Selatan yaitu Pokjar Payung dengan diketuai Bpk. Slamet, S.Pd, Pokjar terbaik 2 diraih Oleh Kabupaten Bangka Barat   yaitu Pokjar Muntok yang diketuai Bpk. Hermansyah dan Pokjar terbaik 3 di raih oleh Pokjar Kabupaten Bangka Yaitu Pokjar Merawang Yang diketuai Bpk. Muntama, S.Pd. Dengan selesai pemberian penghargaan terbaik maka selesai sudah accara ini dengan ditutup oleh bapak Agus saeful Mujab.

    Friday, April 4, 2014

    Langkah Unggah File Karil

    Menu ini merupakan fasilitas untuk mengetahui langkah-langkah membuat akun baru. Buka website Unggah Karya Ilmiah Mahasiswa UT (http://karil.ut.ac.id), Kemudian isi form dengan lengkap :
    1. Isi email anda (harus valid).
    2. Isi nomor induk mahasiswa (harus valid).
    3. Pilih tanggal, bulan dan tahun, sesuai dengan tanggal lahir anda.
    4. Isi judul jurnal karya ilmiah milik anda.
    5. Isi nama jurnal yang ter-generate apabila NIM anda valid.
    6. Pilih karya ilmiah dengan mencari letak penyimpanan file Karya Ilmiah Anda di komputer. (yang dapat diunggah berupa file dengan ekstensi doc, docx, rtf, dan odt, dengan ukuran tidak lebih dari 1 MB).
    7. Cantumkan kata kunci yang dapat mempermudah pencarian (kata-kata yang terkandung dalam jurnal).
    8. Daftarkan akun baru Anda dengan klik tombol :
    • Apabila gagal, form registrasi akan muncul kembali dengan perubahan warna merah pada bagian yang inputannya tidak sesuai seperti dibawah ini :
    • Apabila berhasil, sistem akan menampilkan pesan untuk memeriksa alamat email yang Anda daftarkan untuk mendapatkan password dan langkah lebih lanjut untuk memasuki akun baru Anda.

    Lihat Tanggal Batas Akhir Unggah Karil Program Non Pendas dan Pendas

    1. Program Non Pendas:
      • Melalui Browser Anda, silahkan buka alamat Website: karil.ut.ac.id
      • Setelah muncul halaman Website dari Karya Ilmiah (Karil) Non Pendas, maka pada bagian atas halaman Akun Pengguna dapat diketahui melalui Note yang tertera, bahwa mahasiswa bisa mulai Unggah Karil Non Pendas untuk Masa 2014.1 yaitu dari Tanggal 31 Maret 2014 s.d. Tgl. 19 Mei 2014 jam 23:59:59 wib. (Lihat Gambar di Atas)
          2.  Program Pendas (S1-PGSD & S1-PGPAUD):
      • Melalui Browser Anda, silahkan buka alamat Website: karil.ut.ac.id:88
      • Setelah muncul halaman Website dari Karya Ilmiah (Karil) Pendas, maka pada bagian atas halaman Akun Pengguna dapat diketahui melalui Note yang tertera, bahwa mahasiswa bisa mulai Unggah Karil Pendas untuk Masa 2014.1 yaitu dari Tanggal 31 Maret 2014 s.d. Tgl. 30 Juni 2014 jam 23:59:59 wib. (Lihat Gambar di Atas)

    Demikian. Terima kasih

    Wednesday, April 2, 2014

    Daftar Yudisium/Kelulusan Periode II Tahun 2014


    Pelaksanaan Wisuda di UT Pusat untuk Lulusan/Yudisium Tahap II Tahun 2014 adalah tgl. 3 Juni 2014 (Kalender Akademik)

    Tuesday, April 1, 2014

    Mengetahui Tutor/Pengajar Tutorial Online (Tuton) UT

    Berikut langkah untuk mengetahui Tutor/Pengajar untuk masing-masing matakuliah Tutorial Online (Tuton):
    • Buka website Tuton di student.ut.ac.id, kemudian silahkan LOGIN/masuk dengan menggunakan Username dan Password (Sandi) masing-masing. (Lihat Gambar)
    • Silahkan Anda klik matakuliah yang akan diikuti Tuton dari menu TUTON YANG SAYA IKUTI. (Lihat Gambar)
    •  Pilih dan klik menu "Peserta" yang berada di kelompok MENU PRIBADI, posisi menu berada disebelah Kiri Atas dari halaman website Tuton. (Lihat Gambar)

    •  Setelah muncul tabel pengguna Tuton, silahkan klik menu list "Current Role", dan pilihlah "Pengajar" untuk mengetahui siapa pengajar/Tutor dari Tuton matakuliah tersebut, maka otomatis para Pengajar/Tutor/Pengampu akan langsung Anda ketahui (Lihat Gambar)
    • Bila Anda ingin mengetahui detail dari Tutor Tuton tersebut, silahkan Anda pilih dan klik pada bagian kolom Nama Depan, misal: Agus. (Lihat Gambar)
    • Maka otomatis Anda dapat mengetahui data secara detail untuk Tutor Tuton tersebut, mulai dari Kota, Alamat Email, sampai dengan matakuliah yang diampu. Dan dari data Tutor ini Anda juga bisa kirimkan pesan langsung ke Tutor yg bersangkutan dengan klik tombol "Send messege" (Lihat Gambar)



      Mudah kan...?Silahkan Anda masing-masing untuk mencoba.. :)

      :: SALAM SUPER ::
       

    Recent Post